Harga Tiket Masuk dan Lokasi Pantai Boom Banyuwangi, Surga Wisata dari Kota Ujung Jawa Timur

Harga Tiket Masuk dan Lokasi Pantai Boom Banyuwangi – Banyuwangi merupakan kota paling ujung yang berada di Jawa Timur, jika dibandingkan dengan kota lain, objek wisata di Banyuwangi memang masih belum terkenal. Akan tetapi kali ini kita mau mengajak kalian jalan-jalan ke salah satu pantai terindah di kota tersebut yang bernama Pantai Boom Banyuwangi.

Saat kalian berkunjung ke Banyuwangi, maka Pantai Boom ini menjadi salah satu destinasi wisata yang wajib kalian kunjungi selain kawah Ijen dan Baluran. Dahulunya Pantai Boom ini merupakan pelabuhan yang sangat penting dikota tersebut, dimana pelabuhan ini seringkali dijadikan bersinggah kapal untuk mengangkut barang dari luar pulau Jawa.

Selain karena pemandangannya yang indah, sejumlah aktivitas bisa kalian lakukan di Pantai Boom Banyuwangi ini. pemandangan alam di tempat ini sangat apik, terlebih dengan adanya beberapa kapal yang berjajar rapi sekaligus ada bukit dan perumahan masyarakat menjadi pemandangan yang sungguh menarik.

Also Read:

Selain itu, untuk menikmati angin laut yang sepoi-sepoi kalian juga bisa sambil menunggangi kuda. Tentu ini bakal menjadi sebuah pengalaman menarik di Pantai Boom Banyuwangi dan tidak bisa kalian dapatkan di tempat lain. Bagi kalian yang sebelumnya tidak pernah menunggangi kuda tidak perlu khawatir guys, karena kalian akan didampingi dengan pemandu dan memastikan keselamatan kalian nanti.

Selain menikmati pemandangan pantai yang indah, disini kalian juga bisa menyaksikan kegiatan budaya yang biasa dilakukan oleh penduduk setempat. Hal ini dikarenakan Pantai Boom Banyuwangi ini sering kali digunakan sebagai lokasi untuk penyelenggaran pentas seni budaya masyarakat bahkan juga kegiatan seni berskala nasional.

Setiap akhir tahun, kalian bisa menyaksikan parade Gandrung Sewu di Pantai Boom Banyuwangi ini, dimana bakal ada seribu penasi Gandrung yang berada di pinggir pantai, dan tarian ini merupakan ciri khas dari daerah Banyuwangi.

Also Read : Lokasi dan Jam Buka Boekit Tinggi Daramista Sumenep, Spot Wisata Terbaru Untuk Pemburu Sunset

Lokasi dan Rute Menuju Pantai Boom Banyuwangi

Buat kalian yang mau berkunjung kesini, lokasi dari Pantai Boom Banyuwangi ini berada di Kampung Mandar, Kecamatan Banyuwangi, Banyuwangi, Jawa Timur. Lokasi dari pantainya ini sendiri tepat berada dibagian timur dari kota Banyuwangi.

Untuk rute menuju Pantai Boom Banyuwangi ini sangat mudah, jika kalian memulai perjalan dari kota Banyuwangi, maka sesampainya di Simpang Lima, maka silahkan ambil jalur menuju jalan Dr. Sutomo hingga menemui Taman Blambangan.

Setelah itu, dari lampu merah Taman Blambangan tersebut kalian silahkan menuju ke Utara hingga menemukan bundaran PLN. Setelah itu ambil arah ke kanan menuju Jl. Nusantara. Pasalnya untuk sampai ke pantai ini tidak sulit kok guys, karena sudah banyak sekali rambu petunjuk jalan untuk memudahkan kalian sampai ke tempat wisata tersebut. Akses jalan menuju pantai ini juga sudah bagus, sehingga memungkinkan untuk dilewati oleh segala jenis kendaraan.

Harga Tiket Masuk Pantai Boom Banyuwangi

Ada yang menarik disini, meskipun pemanndangan alam di Pantai Boom Banyuwangi ini sangat apik, namun kalian tidak akan dipungut biaya untuk masuk kedalamnya. Hanya saja kalian perlu membayar parkir kendaraan saja sebesar Rp 2.000/motor dan Rp 8.000/mobil.

Pantai Boom Banyuwangi ini memiliki pemandangan yang sungguh mempesona, selain itu lokasinya yang begitu strategis dekat dengan perkotaan membuatnya sangat mudah untuk diknjungi. Sejumlah aktivitas yang Beragam juga menjadi daya tarik tersendiri, sehingga memungkinkan kalian bisa betah untuk berkunjung kesini.

Mungkin cukup sekian dulu ya guys jalan-jalan kita di Pantai Boom Banyuwangi ini, semoga apa yang kita sampaikan diatas bermanfaat dan bisa jadi referensi kalian nanti.

Harga Tiket Masuk dan Lokasi Pantai Boom Banyuwangi, Surga Wisata dari Kota Ujung Jawa TimurHarga Tiket Masuk dan Lokasi Pantai Boom Banyuwangi, Surga Wisata dari Kota Ujung Jawa TimurHarga Tiket Masuk dan Lokasi Pantai Boom Banyuwangi, Surga Wisata dari Kota Ujung Jawa TimurHarga Tiket Masuk dan Lokasi Pantai Boom Banyuwangi, Surga Wisata dari Kota Ujung Jawa TimurHarga Tiket Masuk dan Lokasi Pantai Boom Banyuwangi, Surga Wisata dari Kota Ujung Jawa TimurHarga Tiket Masuk dan Lokasi Pantai Boom Banyuwangi, Surga Wisata dari Kota Ujung Jawa TimurHarga Tiket Masuk dan Lokasi Pantai Boom Banyuwangi, Surga Wisata dari Kota Ujung Jawa TimurHarga Tiket Masuk dan Lokasi Pantai Boom Banyuwangi, Surga Wisata dari Kota Ujung Jawa TimurHarga Tiket Masuk dan Lokasi Pantai Boom Banyuwangi, Surga Wisata dari Kota Ujung Jawa TimurHarga Tiket Masuk dan Lokasi Pantai Boom Banyuwangi, Surga Wisata dari Kota Ujung Jawa Timur
Harga Tiket Masuk dan Lokasi Pantai Boom Banyuwangi, Surga Wisata dari Kota Ujung Jawa Timur | Daka | 4.5