Harga Tiket Masuk Objek Wisata Umbul Ponggok, Sensasi Baru Untuk Spot Foto Underwater

Objek Wisata Umbul Ponggok – Umbul Ponggok merupakan objek wisata terkenal di Jawa Tengah saat ini, banyak postingan diberbagai sosial media yang menyelipkan hastag Umbul Ponggok ini didalamnya. Buat yang belum tahu pasti bertanya-tanya, apa sih sebenarnya Umbul Ponggok ini ? Buat kamu yang bingung, yuk ikuti jalan-jalan kita yang secara eksklusif membahas tentang apa sih sebenarnya Umbul Ponggok ini. Umbul Ponggok merupakan sebuah kolam alami yang dikembangkan oleh pengelola menjadi sebuaah wisata tirta yang sangat populer di daerah Klaten.

Objek wisata yang satu ini memang bentuknya mirip sekali dengan kolam renang pada umumnya, namun yang mebedakannya adalah jika kolam dengan itu dibawahnya lantai saja, namun di tempat wisata ini bakal banyak sekali pasir seperti yang ada di dasar laut. Tidak hanya itu saja, tempat wisata alam yang satu ini didalamnya juga terdapat banyak sekali ikan warna-warni yang memang dibiarkan hidup didalamnya, dan dasar kolam yang sangat indah sangat menarik untuk melakukan hobi snorkeling yang aman. Nah buat kamu yang pengen latihan snorkeling ataupun diving, maka berkunjunglah ke Umbul Ponggok ini. Selain memberikan rasa aman, disana juga tersedia persewaan perlengkapan snorkeling yang kamu butuhkan nantinya.

Snorkeling merupakan sebuah aktifitas berwisata di dalam air yang sangat menyenangkan, dimana para wisatawan dapat melihat keindahan alam bawah laut dengan berbagai macam jenis ikan cantik yang berkeliaran disana.

Also Read:

Namun untuk melakukan snorkeling ini memang tidak gampang, perlu keahlian khusus untuk bisa melakukan olahraga ini. Selain itu, untuk melakukan snorekeling juga memerlukan perairan yang tenang, sehingga tidak semua laut bisa digunakan untuk melakukan aktifitas ini.

Nah buat kamu yang ingin menikmati keindahan lama bawah laut tanpa harus mencari pantai yang tenang, maka Umbul Ponggok ini bisa kamu jadikan destinasi wisata kamu nanti. Kolam alami disini sudah dibangun sejak zaman Belanda dahulu dengan luas mencapai 50 x 25 meter dengan kedalaman rata-rata mencapai 1,5 – 2,6 meter.

Berbeda dengan kolam renang pada umunya, kolam renang di Umbul Ponggok ini memang dikhususkan buat kamu yang ingin menikmati sensasi snorkeling seperti di laut lepas. Karena didasarnya masih ada bebatuan karang dan juga pasir yang dilengkap dengan banyak ikan warna warni disana.

Meskipun dipenuhi dengan ikan, kamu tidak perlu khawatir karena air di Umbul Ponggok ini masih bersih dan sama sekali tidak berbau amis, lantaran airnya mengalir terus.  Namun wisata ini tidak hanya digunakan untuk latihan snorkeling saja, ada yang datang kesana hanya untuk berfoto underwater saja.

Nah buat kamu yang ingin berfoto underwater, tidak perlu ribet membawa kamera underwater, karena disana kamu bisa menewanya nanti. Jasa penyewaan kamera underwater adalah Rp 60.000 untuk 30 menit, dan Rp 100.000 untuk satu jam.

Also Read : Gumuk Pasir Parangkusumo, Tempat Wisata Alam Jogja Yang Masih Belum Ternoda

Namun untuk mendapatkan hasil pemotretan yang lebih bagus, kamu bisa menyewa jasa foto underwater dengan harga tarif relatif terjangkau. Buat kamu yang tertarik untuk berfoto, sebaiknya datang pada pagi hari karena saat itu air di tempat ini masih sangat jernih.

Harga Tiket Masuk Objek Wisata Umbul Ponggok

Jika kamu sedang liburan ke Jawa Tengah, jangan lupa untuk memasukkan Umbul Ponggok ini kedalam daftar wisata kamu ya, letaknya berada di Desa Ponggok, Kecamatan Polanharjo, Klaten, Jawa Tengah. Dan untuk tiket masuknya, kamu hanya akan dikenakan tarif sebesar Rp 5000,- saja.

daftar tips travel: wisata umbul ponggok

Objek Wisata Umbul Ponggok, Sensasi Baru Untuk Spot Foto UnderwaterObjek Wisata Umbul Ponggok, Sensasi Baru Untuk Spot Foto UnderwaterObjek Wisata Umbul Ponggok, Sensasi Baru Untuk Spot Foto UnderwaterObjek Wisata Umbul Ponggok, Sensasi Baru Untuk Spot Foto UnderwaterObjek Wisata Umbul Ponggok, Sensasi Baru Untuk Spot Foto UnderwaterObjek Wisata Umbul Ponggok, Sensasi Baru Untuk Spot Foto UnderwaterObjek Wisata Umbul Ponggok, Sensasi Baru Untuk Spot Foto UnderwaterObjek Wisata Umbul Ponggok, Sensasi Baru Untuk Spot Foto UnderwaterObjek Wisata Umbul Ponggok, Sensasi Baru Untuk Spot Foto UnderwaterObjek Wisata Umbul Ponggok, Sensasi Baru Untuk Spot Foto UnderwaterObjek Wisata Umbul Ponggok, Sensasi Baru Untuk Spot Foto UnderwaterObjek Wisata Umbul Ponggok, Sensasi Baru Untuk Spot Foto UnderwaterObjek Wisata Umbul Ponggok, Sensasi Baru Untuk Spot Foto UnderwaterObjek Wisata Umbul Ponggok, Sensasi Baru Untuk Spot Foto UnderwaterObjek Wisata Umbul Ponggok, Sensasi Baru Untuk Spot Foto Underwater
Harga Tiket Masuk Objek Wisata Umbul Ponggok, Sensasi Baru Untuk Spot Foto Underwater | Daka | 4.5